Belajar Bahasa Jepang – Mempelajari bahasa Jepang memang memiliki tantangan tersendiri, dengan memiliki 3 jenis huruf yang harus dipelajari yaitu Hiragana, Katakana dan Kanji. Sehingga memang membutuhkan waktu yang ekstra untuk menguasai secara penuh bahasa Jepang. Namun dari ketiga jenis huruf tersebut, huruf Kanji yang dikatakan paling sulit untuk dikuasai, berikut ini adalah beberapa tips untuk mempelajari Kanji sehingga jauh lebih mudah dan ringan.
Simak Juga : Beberapa Kata Ungkapan Ekspresi Yang Sering Digunakan Dalam Bahasa Jepang
Pelajari Kanji Jika Anda Sudah Siap
Tentu kita semua tau, bila hal tersulit dalam mempelajari bahasa Jepang adalah Kanji, setidaknya itulah yang banyak dikatakan orang. Oleh karena itu cobalah untuk mempersiapkan diri terlebih dahulu dengan mempelajari kedua huruf lainnya yaitu Hiragana dan Katakana, tetapi janganlah kamu menganggap sepele huruf Kanji, karena meski paling kuno dan sulit huruf ini sangat sering digunakan dalam aktivitas sehari-hari di Jepang dan menjadi aspek yang penting dalam bahasa Jepang. Anda akan kehilangan kualitas anda secara besar jika tidak memilih untuk mempelajarinya.
Jangan Salah Tahapan Dalam Mempelajarinya
Banyak para pemula yang terlalu fokus dengan menggunakan buku teks panduan untuk mencari arti kanji dan kosa kata, ini justru menjauhkan fokus anda dari mempelajari tata bahasa dan membuat proses belajar anda melambat. Sebaiknya pelajari beberapa Kanji dan kosa kata terlebih dahulu sehingga membuat anda lebih cepat dan mudah dalam mempelajari tata bahasa Jepang. Bisa dibilang tahapan ini akan membuat anda membuang sedikit waktu di awal namun akan menghemat banyak waktu di kemudian hari.
Pelajari Secara Seimbang
Kanji adalah bagian dari kosa kata, dan kosa kata berguna untuk sebuah percakapan, namun tata bahasa diperlukan untuk menyatukan kosa kata sehingga dapat di mengerti. Sehingga tanpa adanya penguasaan Kanji dalam kosa kata anda tentu akan menyulitkan anda menguasai percakapan dalam bahasa Jepang dan menjadi berantakan. Sehingga pelajarilah terlebih dahulu kata-kata Kanji sebelum beralih mempelajari tata bahasa.
Metode Mnemonics Juga Berguna Untuk Mempelajari Kanji
Seperti Hiragana, metode Mnemonics juga dapat digunakan untuk mempelajari huruf Kanji dalam bahasa JEpang, berkat metode ini anda tidak akan merasa sesulit dengan proses belajar biasa. Bahkan mungkin akan lebih menyenangkan.
Mungkin metode mempelajari kosa kata Kanji terlebih dahulu akan menghambat proses belajar anda pada titik awal, namun jika anda telah menguasainya anda akan melewati rekan-rekan anda yang belajar dengan metode rute lain, sehingga jangan takut untuk mempelajari Kanji sejak awal dalam belajar bahasa Jepang.
0 Comments