Berita Anime Jepang – Calpis merupakan sebuah produk minuman yang terkenal di negara Jepang. Produknyanya dikenal sebagai minuman ringan tanpa karbon, rasanya agak seperti susu dan sedikit asam, bisa dikatakan mirip seperti Yogurt atau Yakult. Produk minuman ini dapat banyak ditemukan di supermarket maupun mesin penjual otomatis. Minuman ini merupakan produk dari perusahaan Calpis Co., Ltd., yang merupakan anak dari perusahaan Asahi.

Perusahaan Minuman Calpis Rayakan 100 Tahun Produknya Dengan Ciptakan Serial Animasi Unik
image : tsunagu Japan

Mungkin tidak banyak yang memperhatikan bila perusahaan ini telah memiliki sejarah panjang dalam dunia bisnis minuman di Jepang, bahkan produk ini telah ada dan beredar pada tahun 1950, fakta menariknya produk Calpis telah diproduksi sebelum era Perang Dunia dimulai yaitu tahun 1919, yang membuat produk ini mencapai ulang tahunnya yang ke-100. Bahkan perusahaan Calpis juga telah memiliki cabangnya di Indonesia

Simak Juga : Film Live-Action Sonic The Hedgehog Akan Dapatkan Perubahan Bentuk Desain

Perusahaan Minuman Calpis Rayakan 100 Tahun Produknya Dengan Ciptakan Serial Animasi Unik
image : © PR Times, Inc.

Untuk merayakan kesuksesannya sebagai produk minuman favorit di kalangan masyarakat Jepang, pihak perusahaan mengeluarkan sebuah promosi unik yang berupa serial video 0animasi musik yang bertemakan Tanabata Star Festival.

Film animasi ini diciptakan melalui kolaborasi antara perusahaan Asahi Beverages dan studio konten Chocolate Inc, serial animasi ini diberi judul “Tanabata no Oto” yang artinya suara festival bintang, animasi ini disutradarai oleh Toshitaka Shinoda dan desain karakternya ditangani oleh Mai Yoneyama, untuk cerita diciptakan oleh Saeri Natsuo. Yang membuat serial animasi ini unik adalah setiap episodenya akan menampilkan lagu oleh grub musik yang berbeda dan juga desain oleh artis yang berbeda.

Perusahaan Minuman Calpis Rayakan 100 Tahun Produknya Dengan Ciptakan Serial Animasi Unik
image : © PR Times, Inc.

Sejauh ini dua episode telah ditayangkan, yang pertama menampilkan lagu Musubareta Omoi 結 ば れ た 想 い oleh grup idol Shiritsu Ebisu Chugaku dan ilustrasinya dibuat oleh pembuat manga TNSK, kemudian yang kedua menampilkan lagu Kimi Ke Mitai Keshiki 君 見 た 景色 い dari duet Maruri & Ryuga dan ilustrasinya oleh Nagian.

Menurut kabar episode ketiga nantinya akan menampilkan musik dari Oisicle Melonpan, yang keempat oleh Kobasolo, dan yang kelima oleh band Toy Cleanse. Berikut beberapa tampilan episodenya.

Episode 1

https://youtu.be/efFxpShjPhU

Episode 2

https://youtu.be/tvzlgy0SevY

Source : © PR Times, Inc., grapee.jp/en

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.