Berita Travel Jepang – Sungai Meguro memang sangat terkenal dijadikan sebagai spot untuk melihat keindahan Bunga Sakura saat musim semi, namun sungai ini juga merupakan lokasi yang bagus untuk menikmati keindahan kota malam hari saat musim dingin. Berlangsung setiap tahunnya, sebuah panorama indah dari hiasan lampu-lampu yang dipasang pada area sepanjang sungai Meguro menghadirkan keindahan malam hari selama musim dingin, ini akan berlangsung mulai dari 8 November 2019 hingga 5 Januari 2020 mendatang.
“Megurogawa Minna no Illuminantion” merupakan sebuah acara iluminasi musim dingin yang populer setiap tahunnya di sepanjang Sungai Meguro yang berada di Tokyo. Pohon-pohon sakura yang daunnya telah berguguran didekorasi dengan 400.000 lebih lampu LED merah muda, sehingga menampilkan pemandangan yang seolah-olah seperti bunga sakura yang bermekaran dalam gelapnya malam. Pemandangan indah ini akan membentang sepanjang 2,2 km antara Stasiun Gotanda dan Osaki.
Simak Juga : 5 Hostel Terbaik Dengan Harga Ramah Kantong Yang Ada Di Kota Tokyo !
Lampu LED yang digunakan untuk acara Megurogawa Minna no Illumination ini juga merupakan lampu ramah lingkungan yang merupakan hasil daur ulang dari limbah minyak nabati yang berasal dari penduduk lokal dan restoran. Akan ada acara khusus untuk upacara pembukaan pada tanggal 8 November 2019, selain itu juga tersedia sebuah kubah tembus pandang yang dinamai “Taman Igloo” di mana para pengunjung dapat masuk ke dalamnya dan bersantai sambil menikmati keindahan lampu-lampu Sakura diluar.
Memang akan ada banyak acara-acara iluminasi musim dingin yang hadir di kota-kota besar seperti Tokyo dan Osaka, tetapi hanya disini kamu dapat melihat iluminasi bunga sakura musim dingin, suasana yang romantis juga menjadi salah satu pilihan tepat untuk kamu yang berkunjung bersama pacar!.
<<Meguro River Minna no Illumination 2019>>
Akses : 6 menit berjalan dari Stasiun Gotanda atau Stasiun Osaki
Jadwal : 8 November 2019 – 5 Januari 2020
Jam : 17:00~22:00
Lokasi
Source : jw-webmagazine @Naho_B_M
0 Comments