Dunia Anime Jepang – Memang telah banyak sebuah anime-anime terkenal Jepang diangkat menjadi sebuah film live action namun hanya beberapa yang meraih kesuksesan, sebuah anime, game atau manga yang di adaptasi kedalam sebuah film live-action memang memiliki sebuah tantangan tersendiri bagi para pembuatnya, dikabarkan pada tahun depan tepatnya musim panas 2018 sebuah live action dari anime terkenal Bleach akan segera direlease kedalam pasar perfilman, apakah live action ini akan mendapatkan hasil yang bagus seperti beberapa live action sebelumnya yaitu seperti Samurai X dan Gintama? atau malah mendapatkan hasil yang kurang memuaskan seperti Jojo Bizzare Adventure dan beberapa live action lainnya yang memang menuai banyak kritis pedas dari penonton terutama penggemar anime tersebut.

Simak Juga : Tokyo Tower Adakan One Piece Halloween 2017

artforia.comBleach adalah sebuah serial manga dan anime yang populer yang dibuat oleh seniman manga berbakat dari Jepang yaitu Tite Kubo. Film live action anime ini dikabarkan akan disutradarai oleh Shinsuke Sato, dengan Sota Fukushi yang masuk sebagai pemeran dari toko utama dari Bleach, Ichigo Kurosaki, informasi mengenai live action ini juga sudah dikeluarkan pada acara Anime Expo 2017 lalu, film live action yang diproduksi oleh Warner Bros diharapkan akan memberikan hasil yang memuaskan kepada para pecinta anime Bleach, dalam sebuah wawancara sang creator Bleach yaitu Tite Kubo juga telah menyatakan bahwa dirinya juga akan terlibat dengan pembuatan film tersebut untuk memastikan kesetiaannya kepada manga dan anime.

Dia juga menyatakan bahwa satu-satunya perhatiannya adalah warna rambut Ichigo, yang kita lihat pada manga dan anime adalah warna oranye yang cerah. Dia berkata, “Jika warna itu ada dalam film live-action, itu akan aneh, jadi saya bertanya-tanya apa yang akan mereka lakukan!”, mengenai beberapa hal lain pihak sutradara dari film ini juga menyatakan akan turut menghadirkan berbagai macam jurus secara detail sesuai dengan yang ada di anime nya.

artforia.com

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

One Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.