Berita Anime Jepang – Sampul majalah Shodensha’s Feel Young edisi Agustus tahun ini dikabarkan menampilkan sebuah manga Chūgaku Hijiri Nikki (Middle School Hijiri Diary) yang diciptakan oleh Junko Kawakami akan dibuatkan tayangan televisi live-actionnya pada musim gugur tahun 2018 ini.

Manga Chūgaku Hijiri Nikki Dapatkan Tayangan Live Action
image : rakuten.co.jp

Simak Juga : Manga Bisbol Legendaris Dokaben Capai Episode Terakhir Setelah 46 Tahun

Cerita manga ini mengisahkan sebuah kisah cinta antara Akira Kuroiwa, seorang bocah berumur 14 tahun yang belum tahu apa-apa tentang cinta, dan Hijiri Suenaga, guru wali kelasnya yang telah berusia 25 tahun. Sebuah takdir musim panas, Akira mulai menyadari bahwa dia memiliki perasaan untuk Hijiri, tetapi Hijiri memiliki tunangan jarak jauh. Plotline ceritanya mengikuti pasangan ini selama beberapa tahun, melewati beberapa kejadian-kejadian senang maupun sedih.

Mangaka Junko Kawakami yang juga menciptakan beberapa manga sebelumnya seperti It’s your world, Galaxy Girl dan Panda Boy ini telah meluncurkan manga terbarunya ini sejak bulan Juni 2013 dan manga ini juga telah memenangkan Manga Awards ketujuh di tahun 2016. Bagi para pembaca yang telah membaca atau bahkan memiliki komiknya, pasti tidak sabar untuk melihat tayangan live-action yang akan membuat cerita drama dari manga ini terlihat lebih seru.

Source : Animenewsnetwork, Rakuten

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.