Digital Art Jepang – Di tengah mewabahnya pandemik virus Corona saat ini atau virus COVID-19, memang tidak dapat banyak hal yang kita dapat lakukan di luar rumah, sebagian besar masyarakat luas termasuk di Jepang dan Indonesia terpaksa harus menahan diri di rumah melakukan isolasi demi mencegah penularan yang lebih parah oleh virus ini, bahkan hal ini berdampak cukup berat dalam sektor pariwisata di berbagai negara, namun kita bisa bersyukur atas jaman digital yang saat ini kita tinggali, tanpa harus pergi kini beberapa tempat dapat kamu kunjungi secara online melalui layar kaca. Salah satunya adalah layanan museum digital yang kini sedang naik daun karena dalam kondisi ini.
Di Jepang terdapat kurang lebih 100 museum yang telah terdaftar dalam layanan Google Arts & Culture, sehingga sekarang siapapun para pengguna internet dapat melakukan tur virtual melalui layanan tersebut untuk melihat koleksi-koleksi museum tanpa harus menghampiri secara langsung tempat tersebut. Kamu bisa menikmati koleksi-koleksi bersejarah atau kesenian dunia tanpa harus ramai-ramai mengunjungi museum tersebut. Berikut beberapa daftar museum digital yang berada di ibukota Jepang yaitu Tokyo.
Simak Juga : Studio Ghibli Merilis Latar Belakang untuk Video Konferensi
Tokyo National Museum
Tokyo National Museum (東京国立博物館) adalah museum tertua di Jepang dan juga salah satu museum seni terbesar di dunia, berlokasi di Taman Ueno, Tokyo. Museum ini rumah bagi 100,000 barang-barang seni bersejarah termasuk 89 harta nasional negara. Menampilkan lebih dari 100 karya seni dan barang-barang kesenian dari jaman prasejarah Jepang, kini kamu dapat menelusuri museum besar ini secara digital.
National Museum of Western Art
National Museum of Western Art (国立西洋美術館) juga merupakan museum kesenian yang berada di Taman Ueno, Tokyo. Namun mereka berspesialisasi menampilkan koleksi-koleksi kerajinan atau kesenian bersejarah dari kebudayaan barat atau eropa. Gedung museum ini juga dikenal sebagai hasil dari desain arsitektur Le Corbusier.
National Museum of Nature and Science
National Museum of Nature and Science (国立科学博物館) merupakan sebuah museum teknologi dan sejarah alam yang juga berlokasi di Taman Ueno, Tokyo. Museum ini merup-akan museum sains terbesar di Jepang, menyuguhkan berbagai macam sejarah alam dan sejarah-sejarah mengenai sains. Museum ini memiliki 2 bagian, Global Gallery dan Japan Gallery, keduanya dapat kamu kunjungi melalui tur virtual dalam layanan google tersebut yang menampilkan lebih dari 300 koleksi barang bersejarah dalam dunia sains maupun teknologi.
Yamatane Museum of Art
Yamatane Museum of Art (山種美術館), sesuai dengan namanya ini merupakan museum seni yang berada di Shibuya, dibangun sejak tahun 1966 oleh Taneji Yamazaki yang juga turut serta mendonasikan koleksi kerajinan-kerajinan Jepang kunonya kepada museum ini. Museum ini berspesialisasi dalam menampilkan kesenian lukis Jepang yang disebut Nihonga (Nihonga adalah gaya lukisan Jepang yang hadir dari awal tahun 1900 dan seterusnya yang dibuat sesuai dengan konvensi, teknik, dan bahan artistik tradisional Jepang), dan beberapa kesenian lukis lainnya yang menggunakan teknik pewarnaan menggunakan minyak seperti Ukiyo-e, dan kaligrafi Jepang. Terdapat sekitar 58 barang koleksi yang ditampilkan dalam layanan Google Art & Culture ini.
Miraikan
The National Museum of Emerging Science and Innovation (日本科学未来館) atau lebih mudah dikenal dengan sebutan Miraikan adalah museum sains dan teknologi yang berdiri sejak tahun 2001, ini terletak di distrik Odaiba, Tokyo. Museum yang interaktif ini menawarkan pameran dan konten secara detail tentang robot, biologi, eksplorasi ruang angkasa, lingkungan, dan semacamnya. Kamu dapat melakukan tur virtual dan melihat-lihat koleksi-koleksi dari museum ini yang menampilkan berbagai macam teknologi kuno hingga modern.
National Museum of Modern Art, Tokyo
National Museum of Modern Art, Tokyo (東京国立近代美術館) terbuka sebagai museum seni nasional pertama di Jepang pada tahun 1952 silam, memiliki koleksi seputar kerajinan-kerajinan dari jaman prasejarah, sebagian besar dari periode Meiji. Koleksinya lebih dari 120 kesenian lukis Nihonga dan beberapa bergaya barat yang tetap dilukis oleh para seniman lokal Jepang.
Itulah beberapa daftar museum rekomendasi untuk kamu telusuri melalui layanan Google Art & Culture, selamat menikmati tur virtual kamu dalam dunia museum Jepang!.
Source : jw-webmagazine
0 Comments