Berita Travel Jepang – Jumlah pengunjung asing di Jepang dikabarkan meningkat sebesar 16% pada bulan Mei 2018 lalu, total kepastiannya adalah sebesar 16.6 persen meninggkat dari jumlah tahun sebelumnya menjadi 2.675.000, serta menjadi rekor untuk bulan Mei. Hal ini disampaikan langsung oleh Japan Tourism Agency.

Jepang Semakin Populer Sebagai Tujuan Wisatawan Asing
image : bespokecyclingtours.com

Hasil ini memang membuktikan bila negara Jepang masih menjadi salah satu negara yang paling menarik perhatian para wisatawan, catatan hasil ini juga menyatakan bila lebih banyak wistawan yang datang adalah wisatawan individual dari China dan beberapa lagi berasal dari negara-negara lainnya. Lembaga tersebut telah melakukan survei jika jumlah ini telah melampaui rekor bulan Mei tahun sebelumnya.

Simak Juga : Kunjungi Istana Indah Matsumoto Di Prefektur Nagano

Jepang Semakin Populer Sebagai Tujuan Wisatawan Asing
image : twowanderingsoles.com

Jumlah wisatawan dari China menduduki peringkat pertama dengan jumlah 668.600, naik sebanyak 29.3 persen dari tahun lalu. Kemudian dari Korea Selatan naik sebesar 14,6 persen menjadi 640.400, diikuti oleh wisatawan Taiwan yang naik 8.0 persen dengan jumlah 440.100, kemudian Hong Kong dengan jumlah 190.500, naik 4,9 persen. Promosi Jepang untuk meningkatkan pariwisata mereka memang sangat baik, selain itu fasilitas-fasilitas untuk membantu para wisatawan asing seperti pelayanan dengan bahasa Inggris juga semakin ditingkatkan.

Perkiraan jumlah pengunjung untuk lima bulan pertama hingga Mei 2018 mencapai 13.194.400, jumlah ini naik 15,6 persen dari tahun sebelumnya dan juga menjadi bukti kesuksesan Jepang dalam mengelola wisata mereka di mata dunia.

Source : Kyodo News

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

One Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.