Berita Lifestyle Jepang – Pemakaian masker memang sudah menjadi hal yang umum dan wajib pada kondisi seperti saat ini, meski kebiasaan baru dengan menggunakan masker ini memang membawa berbagai masalah dan kendala di beberapa negara termasuk Indonesia, namun memang masker wajah sangat terbukti dapat mengurangi resiko penyebaran dari virus mematikan COVID-19 atau Corona ini. Namun memang tidak bisa kita pungkiri bila menggunakan masker dalam jangka waktu yang lama akan membuat wajah kita terasa kurang nyaman, terutama jika beraktivitas tertentu.
Salah satu masalah atau kendala besar yang populer di bicarakan orang ketika menggunakan masker adalah, bagaimana kita bisa makan ketika masker kita masih terpasang?, untuk mengatasi ini, sebuah penemuan lucu hadir dari Marina Fujiawara yang menciptakan sebuah inovasi unik dari masker wajah.
Simak Juga : Pekerja Asing Di Jepang Alami Tekanan Akibat Adanya Pandemi Virus Corona
Dengan menggunakan alat bantu dari teknologi sensor gerak Sony MESH yang diletakan di belakang masker, ini membantu untuk mendeteksi makanan yang berada di depan mulut si pemakainya, yang kemudian mengirimkan sinyal melalui Bluetooth ke prosesor yang kemudian menggerakan motorik untuk menggerakan tuas yang akan mengangkat masker ke atas, namun nampaknya inovasi ini terlihat aneh dan sia-sia, karena si pengguna harus tetap menurunkan kembali masker tersebut sendiri. Lucunya masker ketika ditarik ke atas oleh mesin akan menghalangi pandangan mata si pengguna, memang terlihat inovasi yang aneh dan nyeleneh.
Ternyata ini bukanlah sebuah penemuan yang betul-betul di lakukan oleh sejumlah ilmuwan atau semacamnya, namun Marina Fujiwara memang seorang YouTuber asal Jepang yang memulai saluran YouTube-nya pada tahun 2013 silam, dengan nama “MUDA-ZUKURI” yang artinya adalah (kreasi yang sia-sia), dirinya memang sukses menarik perhatian publik dengan inovasi-inovasi anehnya, bahkan dia kini telah memiliki subsriber sebanyak 79,9 ribu hanya dengan menampilkan karya inovasi-inovasi absurb miliknya. Dirinya juga memenangkan penghargaan dalam kontes Google NextUp.
Meski inovasinya terbilang cukup aneh dan nyeleneh, tetapi beberapa inovasinya ini terbilang bisa menjadi inspirasi untuk seseorang membuat alat yang benar-benar dapat digunakan, keunikan ide-ide dari wanita kelahiran 1993 Yokohama ini juga membawa ciri khas masyarakat Jepang yang unik dan inovatif, saksikan lebih banyak video-video menarik tentang penemuan unik dari dirinya disini.
Source : Japan-Forward
0 Comments