Berita Film Jepang – Para anak-anak era tahun 90an pastinya sangat mengenal sosok karakter animasi berwujud landak biru kecil yang memiliki kecepatan berlari yang luar biasa, Sonic the Hedgehog merupakan sebuah serial game yang rilis pertama pada tahun 1991 yang dipublikasikan oleh SEGA, sosoknya juga merupakan menjadi maskot dari salah satu perusahaan game terbesar di Jepang, meski hadir sebagai karakter lawas, Sonic Hedgehog tidak pernah kalah pamor dari karakter-karakter baru yang hadir di dalam dunia game maupun animasi, sosoknya selalu dikenali.
Simak Juga : Too Young To Die! (TOO YOUNG TO DIE! 若くして死ぬ )
Melewati beberapa tahun franchise Sonic the Hedgehog telah memiliki beberapa produk dalam dunia entertainment, mulai berbagai serial video game hingga serial film animasi. Hingga memasuki tahun 2019 saat ini, sosok Sonic the Hedgehog telah dipastikan akan kembali menghibur dunia entertainment dunia melalui film live-actionnya yang diproduksi oleh Paramount Pictures. Film terbarunya tersebut akan rilis pada tanggal 14 Februari 2020 di bioskop-bioskop.
Publik sebenarnya telah mengetahui cukup lama atas rencana hadirnya film live-action ini yang hadir pada bulan Mei 2019 lalu, namun desain karakter Sonic yang mengundang kontroversial membuat sejumlah fans sangat kecewa dengan film yang akan diproduksi ini, bahkan kritik keras banyak dilontarkan oleh sejumlah komunitas film dan juga pecinta Sonic, sehingga pihak produser menunda dan menanggapi keluhan besar itu dan berencana mengubahnya sesegera mungkin.
Belajar dari kritik keras yang diberikan para penggemar, kini film live-action Sonic the Hedgehog kembali hadir dengan trailer terbarunya yang tentunya dengan sebuah penampilan desain karakter yang berbeda dan terlihat lebih baik dan sesuai sebagai mana sosok Sonic dalam animasi maupun video gamenya. Apakah kamu siap untuk menontonnya pada awal tahun 2020 mendatang di bioskop-bioskop terdekat.?
0 Comments