Berita Travel Jepang – Laut atau pantai menjadi salah satu spot destinasi wisata alam terbesar yang ada di Jepang, dengan garis pantai yang luas Jepang memang memiliki banyak titik-titik pantai dan laut yang indah. Tidak hanya di daerah Okinawa saja Jepang menawarkan keindahan pantainya, tetapi beberapa wilayah lain seperti di area Tohoku, Kanto dan Kyushu juga memilikinya. Kali ini Artforia akan memberikan salah satu rekomendasi destinasi wisata laut dan pantai terbaik yang ada di area Kanto, yaitu pulau Mikura-jima.

Berenang Dan Bermain Bersama Lumba-Lumba Liar Di Pulau Mikurajima !
image : zekkei-japan.jp

Simak Juga : VR NINJA DOJO : Pengalaman Terbaik Menjadi Ninja Di Tokyo !

Pulau Mikura-jima merupakan salah satu bagian dari kelompok Kepulauan Izu yang berada di Samudra Pasifik. Mekipun pulau ini berjarak cukup jauh dari kota Tokyo yaitu sekitar 200 km, pulau ini tetap masuk kedalam wilayah Tokyo. Pulau vulkanik ini sangat kaya akan alam dengan adanya gunung berapi, hutan tua, hewan-hewan liar, dan garis pantai yang luas dengan air yang jernih. Keindahan dari Pulau Mikurajima yang indah dan terpelihara ini memang jarang tersentuh oleh publik, dan beberapa daerahnya bahkan dilarang untuk diakses tanpa panduan atau izin.

Berenang Dan Bermain Bersama Lumba-Lumba Liar Di Pulau Mikurajima !
image : wikimedia.org

Bagi para penggemar aktivitas menyelam atau snorkeling, pulau ini adalah salah satu surga untuk menikmati pengalaman tersebut. Tidak hanya keindahan terubu karang yang dapat kamu saksikan dilautnya, tetapi juga kamu dapat berenang bersama dengan lumba-lumba liar seperti dalam dunia dongeng. Lautan di sekitar pulau ini dikenal sebagai tempat di mana lumba-lumba hidung botol Indo-Pasifik tinggal cukup lama sebelum bermigrasi kembali.

Berenang Dan Bermain Bersama Lumba-Lumba Liar Di Pulau Mikurajima !
image : ippei-janine.com

Oleh karena itu Mikurajima juga sering disebut sebagai Pulau Lumba-Lumba oleh masyarakat lokal, menonton dan berenang bersama lumba-lumba adalah daya tarik utama dari wisata di pulau ini. Menurut catatan pengawasan dan perlindungan hewan liar daerah setempat, pulau ini dihuni lebih dari 100 lumba-lumba yang berkeliaran bebas di lautan disekitar pulau. Tur wisata untuk menonton lumba-lumba biasanya terseia dari bulan April hingga November.

Pulau Mikurajima dapat diakses dengan kapal feri selama kurang lebih 7,5 jam dari Terminal Feri Takeshiba Tokyo, yang beroperasi setiap hari, dengan biaya mulai dari 7,400 Yen.

Pulau Mikurajima Information

Lokasi

Ferry Info

Layanan menonton/berenang lumba-lumba disediakan oleh beberapa agensi tur yang dimulai pada pertengahan April hingga awal November. Tur ini juga bisa di reservasi langsung di pulau tersebut.

Source : jw-webmagazine @Naho_B_M

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.