Kuliner Jepang – Berbuka puasa memang harus dengan yang manis-manis terlebih dahulu, Artforia kali ini akan mengajak anda membuat sebuah kue muffin dengan rasa teh hijau. Jepang memang terkenal dengan minuman teh hijaunya selain menyehatkan tubuh, teh hijau juga dapat dibuat menjadi beberapa menu hidangan seperti salah satunya menjadi campuran dalam adonan kue. Untuk membuat kue muffin teh hijau ini tidaklah sulit, langkahnya sama seperti membuat kue muffin biasanya. Yuk lihat caranya dibawah ini.
Simak Juga : Nikmati Menu Hidangan Khas Kyoto Yang Disebut Obanzai
Bahan-bahan yang dibutuhkan
- 1 2/3 cangkir tepung serbaguna
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh bubuk kue
- 1 sendok makan matcha bubuk teh hijau, atau secukupnya
- 1/2 cangkir gula putih
- 1 telur
- 1/3 cangkir mentega cair
- 1 cangkir susu
- 1/4 cangkir kacang kenari cincang (opsional)
Cara dalam membuatnya
- Pertama panaskan oven hingga 350 derajat F atau 175 derajat C. Lumasi cup muffin yang nantinya untuk ditaruh adonan agar tidak menempel.
- Setelah itu saatnya membuat adonan kue dengan mengaduk tepung, garam, baking powder, matcha, dan gula bersama-sama dalam mangkuk pencampuran, kemudian dengan menggunakan wadah lain kocok telur, mentega cair, dan susu. Setelah selesai campurkan campuran susu ke dalam campuran tepung sampai basah dan meresap. Campurkan kacang kenari dan bagi adonan kedalam cup muffin yang telah disiapkan pada tahap sebelumnya.
- Panggang dalam oven yang telah dipanaskan sampai berwarna keemasan dan bagian atasnya kembali mengembang ketika ditekan, kira-kira sekitar 25 menit. Sebelum diangkat dinginkan selama 5 menit di dalam loyang, setelah itu angkat dan siap disajikan.
Catatan : Selain kacang kenari anda juga bisa menambahkan bahan lainnya seperti blueberry atau kismis, tergantung selera anda.
Soirce : Allrecipes
One Comment