Belajar Bahasa Jepang – Sebagian besar orang pastinya suka membaca manga atau komik asal Jepang, dengan genre yang bermacam-macam manga memang menjadi teman terbaik untuk menghabiskan waktu dikala bersantai, oleh karena itu membaca sebuah komik atau manga sebenarnya bisa menjadi metode efisien untuk mempelajari sebuah bahasa asing, tentu salah satunya adalah bahasa Jepang. Artforia akan memberikan 6 langkah untuk mempelajari bahasa Jepang melalui sebuah manga berikut ini.
Simak Juga : Ingin Belajar Bahasa Jepang ? Sebaiknya Kenali Dulu Perbedaan Dasar Hiragana Dan Katakana !
Biasakan Diri Dengan Kata-Kata Dalam Sebuah Manga
Pertama-tama, cobalah untuk membaca seluruh buku manga tanpa bantuan. Hal ini tergantung pada level bahasa Jepang anda, ini mungkin sulit jika anda masih memiliki level bahasa Jepang yang sangat rendah, mungkin anda dapat melewati langkah ini terlebih dahulu.
Namun, jika anda berpikir level anda sudah cukup dan siap menghadapi sebuah tantangan, dengan menguasai banyak kosa kata Jepang maka anda akan dengan mudah mengerti setiap kalimat-kalimat kata yang hadir dalam sebuah manga, gambar-gambar yang ada di manga akan sangat membantu anda memperjelas maksud dari kalimat tersebut, selain itu kalimat-kalimat dalam manga terkadang banyak menggunakan Furigana sehingga juga sangat cocok untuk mengasah kemampuan penguasaan huruf Kanji anda.
Mencari Kosa Kata Baru
Setelah selesai membaca manga, saatnya mengisi kekosongan kosa-kata yang belum anda ketahui ketika menemukannya di beberapa halaman manga. Ini mungkin akan memakan waktu cukup banyak, tetapi percayalah akan membantu anda melengkapi penguasaan kosakata bahasa Jepang.
Kini dengan adanya internet, sudah sangat mudah untuk kita memeriksa arti kata-kata dengan kamus online, dan berkat adanya prevalensi Furigana di manga akan membuat kita juga lebih mudah mencari huruf Kanji. Sebuah catatan kecil dan pensil ketika membaca manga mungkin akan anda butuhkan untuk menandakan kalimat-kalimat mana saja yang memiliki kosakata baru bagi anda.
Membuat Sebuah Rangkuman Ketika Membaca Manga
Sangat direkomendasikan untuk membuat sebuah rangkuman kata-kata atau kalimat ketika anda membaca manga tersebut untuk kedua kalinya dan setelah selesai membuat rangkuman tersebut, anda tinggal mencari arti dari kata-kata baru tersebut. Atau anda bisa juga melakukan cara lain yang menurut anda terbaik untuk mengerti kosakata baru yang ada dalam manga tersebut.
Sebagai contoh, jika saya mencari kata seperti 勉強 (べ ん き ょ う – belajar), maka saya akan menuliskan kata “belajar” di dekatnya. Lalu jika saya melihat kanji yang sama di halaman berikut, saya tidak akan menambahkan terjemahan, sebagai sinyal pada diri saya bahwa saya harus tahu kata itu. Jika kanji yang sama muncul beberapa kali, maka saya akan mulai mencoret huruf furigana yang ada, untuk memberikan tes kepada diri sendiri bagaimana cara membacanya dan bukan hanya mengetahui artinya saja.
Namun terdapat juga variasi metode lain, seperti misalnya dengan mengingat nomor halaman yang menampilkan kata tersebut pertama kali, dan memberikan tanda di kata Kanji setiap anda melihatnya lagi. Sebagai alternatif anda juga dapat membuat buku catatan terpisah sebagai tempat untuk menulis kosakata atau Kanji.
Membaca Kembali Dengan Catatan Yang Dibuat
Setelah membuat rangkuman atau catatan mengenai kosakata atau Kanji yang anda temukan, maka metode terbaik untuk meningkatkan daya ingat anda adalah membaca kembali manga tersebut dengan catatan yang anda buat, tentunya dengan bantuan catatan ini akan lebih mudah membacanya daripada pertama kali anda melakukannya.
Mengulang Berkali-kali Hingga Anda Benar-Benar Terbiasa
Jangan menyerah atau berhenti hanya dengan beberapa kali coba saja, karena seperti menghafal sebuah kata-kata baru saja, dimana anda harus membaca berulang-ulang agar semua huruf tersebut terbiasa di otak anda, berhentilah ketika anda merasa dapat membacanya tanpa bantuan catatan sama sekali.
Berikan Jeda Waktu Kemudian Baca Ulang Kembali Dilain Waktu
Tentu hafal atau mengingat dalam satu hari adalah hal yang mudah, tetapi bagaimana dengan mengingat jangka panjang? tentu membutuhkan penghafalan yang lebih sering, oleh karena itu setelah anda menghafalnya pada hari tersebut cobalah untuk membaca ulang lagi pada beberapa hari kedepan.
Itulah beberapa tahap dan tips dalam mempelajari bahasa Jepang melalui sebuah manga atau komik Jepang, semoga dapat membantu anda menguasai bahasa Jepang dengan lebih mudah dan semangat.!
Source : Fluentu
0 Comments