Tradisi Budaya Jepang – Tradisi dan budaya Jepang memang memiliki banyak ragam dan hampir ada pada setiap bulannya, sebuah Festival bernama Toka Ebisu adalah acara yang menjual ranting bambu suci kepada para pebisnis. Cabang-cabang bambu ini dikenal dengan sebutan fukusasa, cabang bambu tersebut dihiasi dengan simbol-simbol keberuntungan. Festival ini diadakan di beberapa tempat suci di seluruh Jepang yang didedikasikan untuk Ebisu, dewa nelayan dan keberuntungan Jepang. Festival terbesar diadakan di Kuil Imamiya Ebisu di Osaka. Ini menarik lebih dari 1 juta orang pada setiap tahunnya.

Simak Juga : Alasan Mengapa Vending Machine Banyak Di Jepang

Osaka telah lama dikenal oleh masyarakat Jepang sebagai kota pedagang. Orang-orang pebisnis dari Osaka dikenal karena kepandaiannya dalam berbisnis dan kemampuan bernegosiasi mereka. Acara festival ini sangat dipercaya oleh seluruh masyarakat Jepang untuk menambahkan keberuntungan didalam usaha atau bisnis mereka. Dalam festival ini akan hadir juga beberapa selebriti lokal, musik, lentera, geisha, dan juga seorang Miko yang merancang langsung cabang-cabang bambu Fukusasa tersebut. Dalam kepercayaan Shinto, Miko adalah seorang pendeta wanita atau juga gadis perawan suci yang menjaga kuil-kuil Shinto.

artforia.comartforia.comartforia.com

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.