Berita Lifestyle Jepang – Dampak besar dari penyebaran wabah COVID-19 atau virus Corona memang sangat terlihat di banyak negara, tidak hanya sektor kesehatan dan ekonomi saja yang terkena imbasnya tetapi juga sektor hiburan dan entertainment, sangat banyak penundaan-penundaan atau pembatalan yang terjadi dalam daftar produksi dunia hiburan, salah satunya datang dari sebuah festival terkenal bernama Anime Expo yang terpaksa harus batal untuk tahun 2020 ini karena pandemik virus yang terus menyebar luas dan belum mereda, keputusan ini disampaikan langsung oleh pihak organiser dan CEO Ray Chiang.

Anime Expo 2020 Dibatalkan, Berbagai Festival Budaya Pop Kultur Jepang Terancam Batal Karena Penyebaran Virus COVID-19
image : noisypixel.net

Dalam kabar pernyataannya tersebut, sang CEO yaitu Ray Chiang mengatakan jika pembatalan ini memang tidak dapat diprediksi, namun dengan berat hati mereka harus memutuskan dan mengabarkan jika festival Anime Expo 2020 terpaksa harus dibatalkan, pihak penyelenggara juga tidak hanya meminta maaf kepada para pengunjung yang akan datang tetapi juga kepada para individu atau lembaga yang ikut serta dalam acara tersebut seperti para animator, performers, cosplayer dan masih banyak lagi. Untuk para pengunjung yang telah membeli tiket akses khusus yang dinamai Premier Fan Badge dapat melakukan refund atau digunakan kembali untuk acara tahun depan.

Simak Juga : 4 Aplikasi Kencan Yang Sangat Populer di Jepang

Jika tidak dibatalkan, festival besar bertemakan budaya pop kultur Jepang ini akan berlangsung pada tanggal 2 hingga 5 Juli di Los Angeles Convention Center. Pihak manajemen mengatakan Anime Expo akan kembali hadir pada tahun depan yaitu 2021 pada tanggal yang sama. Sesuai dengan namanya, Anime Expo sebuah festival yang memfokuskan diri dengan tema Anime sehingga festival ini dipenuhi oleh sejumlah perusahaan-perusahaan yang memiliki produk tersebut seperti Bandai Namco, Spike Chunsoft, dan masih banyak lagi terutama para publisher-publisher animasi.

Pembatalan ini juga terjadi pada sebuah festival besar lainnya seperti Gamescom 2020 yang akan berlangsung di Koelnmesse di kota Cologne, Jerman. Acara ini juga terpaksa dibatalkan akibat penyebaran virus ini yang terlalu parah di bagian Eropa, namun pihak penyelenggara festival merencanakan akan menggantinya dengan acara digital. Dengan nama “Gamescom: Opening Night Live” akan dapat ditonton secara streaming pada tanggal 24 Agustus 2020 mendatang. Dengan ini terlihat jika berbagai festival atau acara besar lainnya nantinya akan juga dibatalkan jika penyebaran atau pandemik dari virus COVID-19 belum juga mereda hingga akhir tahun 2020 di sejumlah wilayah dunia termasuk Jepang.

Anime Expo 2020 Dibatalkan, Berbagai Festival Budaya Pop Kultur Jepang Terancam Batal Karena Penyebaran Virus COVID-19
image : techradar.com

Dampak lain juga terlihat dari sektor produksi perfilman yang terlihat beberapa film-film atau dorama Jepang yang melakukan penundaan tanggal rilis akibat terhentinya pengerjaan produksi mereka, semoga saja penyebaran virus Corona atau COVID-19 dapat segera mereda dan aktivitas normal dapat berjalan kembali seperti biasanya.

Source : Gematsu

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.