Wisata Kuliner Jepang – Liburan ke Jepang tidak puas jika belum berwisata kuliner, dengan agenda liburan kamu yang panjang, pastinya memiliki waktu yang cukup panjang untuk menikmati segala hal unik dan aneh di Jepang.
Simak Juga : Hidangan Tangan Kura-Kura Jepang Ini Enak Gak Ya ? Kamu Berani Coba ?
Seperti halnya dengan wisata kuliner di Jepang ini, selain tujuan wisatanya yang indah, kuliner Jepang juga menyimpan berbagai macam hidangan unik dan ekstream loh guys.
Semua hidangan unik dan ekstrem ini wajib kamu coba setidaknya sekali seumur hidup, kuliner-kuliner ini cuman hanya ada di Jepang, maka dari itu jangan lewatkan kesempatan kamu untuk mencicipi kuliner Jepang ini. Yuk di simak apa saja sih Kuliner Unik dan Ekstrem Jepang di bawah ini :
1. Natto
Makanan ini pasti sudah pernah kamu dengar entah dari anime atau manga, jika di anime atau manga, Natto ini merupakan makanan yang sangat tidak disukai oleh anak kecil, karena teksturnya yang berlendir mungkin menjadi alasan utamanya.
Natto yang merupakan makanan tradisional Jepang, memiliki aroma yang tajam, karena proses fermentasi kedelai membuat tekstur natto nenjadi lengket, masyarakat Jepang biasanya memakan natto denga nasi panas dengan kecap atau mustard.
Untuk mendapatkan Natto cukup mudah guys, bisa kalian temukan di semua supermarket dan minimarket yang ada di Jepang, jika ingin lebih mengenal Natto kamu bisa mengunjungi ke kota Mito, Ibaraki yang dikenal sebagau “kotanya natto di dunia”
Selain makanan Jepang terlengket Natto ini juga makanan tersehat loh guys.
2. Shirako
Hidangan ini mungkin akan terdengar cukup aneh, Shirako yang memiliki arti sebagai anak-anak putih, dalam bahasa Jepang . “shirako”. meski namanya cukup menggemaskan, akan tetapi hidangan ini terbuat dari kelamin dan sperma ikan cod loh guys.
Shirako yang memiliki tekstur lembut dan berwarna putih seperti creamy, makanan ini di santap biasanya dengan cara mentah-mentah seperti halnya sashimi, selain dimakan mentah bisa di santap dengan cara di rebus, yang kemudian dinikmati dengan menambahkan saus ponzu yang terbuat dari air jeruk, kecap, cuka beras, katsuoboshi, dan rumput laut.
Untuk menemukan kudapan ini dapat kalian temukan dimana saja, bahkan shirako dapat ditemukan di sejumlah bar, yang biasanya untuk menemani saat kita minum alkohol.
3. Ika Ikizukuri
Hidangan unik ini di buat dari Cumi-cumi, jika di Indonesia cumi-cumi di masak dengan cara di goreng, di tumis, di goreng dengan tepung, akan tetapi di Jepang memiliki metode yang lain.
Hidangan ini seperti memakan Sashimi tetapi memakai bahan baku cumi-cumi, yang di potong dalam kondisi hidup, berbeda dengan sajian sashimi seperti umumnya.
Banyak sekali para wisatawan menyebutnya dengan hidangan “dancing squid”, karena tentakel cumi-cumi yang masih bergerak-gerak karena reaksi dari tumpahan saus yang disiramnya, ketika kamu santapun di mulut tentakel akan masih bergerak.
Hidangan ini asalnya dari kota Yobuka, Saga, akan tetapi tidak cuma di yobuka saja bisa menemukan hidangan ini, kamu bisa juga menemukannya di Fukuoka.
4. Basashi
Jika kamu lihat sekilas pasti mirip dengan hidangan sashimi, kedua makanan ini memang sama di santap dengan cara mentah-mentah, akan tetapi untuk bahan yang digunakan sudah terlihat sangat berbeda, Jika sashimi pada umumnya menggunakan hasil pangan dari laut, Basashi menggunakan daging kuda.
Memang jika kamu bayangkan akan sulit di gambarkan, membayangkan daging kuda merah yang masih mentah, Jika kamu ingin mencari hidangan unik dan ekstrem ini bisa di temukan di wilayah Tohoku seperti Akita, Aomori, Fukushima, Iwate, Miyagi, dan Yamagata., di provinsi lain seperti Kumamoto, Nagano dan Oita juga dapat menemukan hidangan ini.
5. Jibachi Senbei
Hidangan Jepang ini bagi kamu mungkin aneh dan ekstrem, yang benci dengan serangga tidak akan kuat untuk menyantap hidangan ini, yup Jibachi Senbei memakai bahan baku Serangga yaout Tawon Penggali, untuk penyajian lebih mirip kue yang diberikan topping dari kue beras, untuk rasanya seperti kue, ada rasa manis dan gurih.
Kamu bisa menemukan hidangan ini di Nagano.
6. Zazamushi
Hidangan yang sebelumnya menggunakan Serangga Tawon Penggali, untuk hidangan kali ini memakai serangga stonefly atau lalat batu, yang cara masaknya di rebus dengan kecap, sake, dan gula. Zazamushi sering kali di jadikan sebagai teman saat meminum alkohol, seperti sake, bir, dan Soju.
Pada sejarah awalnya hidangan ini dijadikan makanan sumber protein yang sangat penting bagi masyarakat Nagano, akan tetapi saat ini hidangan ekstrem ini menjadi bagian dari budaya mereka.
Simak Juga : Sedang Program Diet ? Coba Hidangan Acar Khas Unik Dan Sehat Asal Jepang Ini
7. Shirouo No Odorigui
Shirouo No Odorigui dikenal dengan hidangan ‘dancing ice fish’ nama hidangan tersebut tidak sembarangan disematkan pada hidangan tersebut. Nama itu di berikan karena dari cara memakan Shirouo No Odorigui yaitu dengan cara memakan ikan Goby secara hidup-hidup, ketika kamu makan ikan itu hidup-hidup seakan-akan ikan sedang menari di dalam mulutmu.
Ikan goby ini memiliki ukuran yang cukup kecil dengan badan yang transparan, untuk dapat menyantap hidangan ekstrem ini hanya bisa di santap pada bulan Februari dan April di wilayah Fukuoka.
2 Comments