Wisata Kuliner Jepang – Ramen memang salah satu hidangan khas Jepang yang sangat ikonik dan populer di dunia, hidangan yang menggunakan bahan dasar mie ini memiliki ciri khas kuah yang gurih dan kental karena menggunakan kandungan kaldu yang banyak, terdapat banyak varian ramen di Jepang hingga saat ini, mulai dari yang klasik hingga beberapa varian baru, untuk menemukan hidangan ini juga sangat mudah, namun yang membuat kesulitan adalah memilih yang terbaik dan cocok dengan diri anda, berikut Artforia akan memberikan 5 rekomendasi ramen terbaik di area Takadanobaba yang berada di distrik Shinjuku, Tokyo.

Simak Juga : Tradisional Dan Eksklusif Dalam Restoran Ukai Toriyama


Tokyo Menchintei Honpo

5 Restoran Ramen Terbaik Yang Berlokasi Di Takadanobaba Shinjuku
image : waseda.jp

Pernahkah kamu mendengar tipe varian Ramen yang disebut Aburasoba?, ini merupakan salah satu tipe Ramen yang baru, dimana ramen ini tidak memiliki kuah di mangkuknya tetapi sebaliknya mereka memberikan sebuah tambahan kecap yang berbasis Tare di mangkuknya. Aburasoba baru tercipta dua dekade yang lalu, namun kini popularitasnya telah semakin meningkat, terutama di kalangan pelajar. Menchintei Honpo ini dibuka sejak 1997 sebagai toko Ramen yang mengkhususkan diri menghidangkan jenis Aburasoba pertama di Jepang. Sejak itu, ramen jenis baru ini masuk kedalam budaya kuliner Jepang. Mereka menghadirkan ramen Aburasoba yang berkualitas dan lezat setiap harinya, membuat para pengunjung tidak akan pernah merasa bosan dengan rasanya, terdapat beberapa bumbu tambahan juga seperti cuka dan minyak cabai.

Akses : 10 menit berjalan dari Stasiun Takadanobaba
Jam Buka : 11:00AM-12:00PM (Minggu-Senin)
Harga : 500-800 Yen

Lokasi


Orenosora

5 Restoran Ramen Terbaik Yang Berlokasi Di Takadanobaba Shinjuku
image : Flickr

Kedai Ramen Orenosora memiliki preferensi khusus yang sangat tinggi untuk kuah mereka, seperti yang telah kamu ketahui jika dalam hidangan Ramen terdapat beberapa jenis kuah, mulai dari kaldu ayam, babi, miso dan masih banyak lagi. Tetapi mereka disini menawarkan kuah khas dari bahan-bahan seafood dan juga tulang babi. Bagi yang non-muslim mencicipi kuah kaldu Ramen dari tulang babi akan memberikan sensasi rasa yang sangat berbeda dan menakjubkan, sangat wajib untuk dicoba. Mereka juga memiliki bawang sebagai pilihan topping yang agak tidak biasa untuk sebagian besar Ramen di Jepang. Bawang segar dimasukan ke dalam mangkuk sesaat sebelum ramen disajikan untuk menghindari hilangnya tekstur kuah yang kental. Jika kamu seorang pecinta makanan laut, maka mereka wajib masuk ke dalam daftar restoran Ramen anda.

Akses : 1 menit berjalan dari Stasiun Takadanobaba
Jam Buka : 11:00AM-10:30PM (Minggu-Senin)
Harga : 800-1200 Yen

Lokasi


Sapporo Raiden

5 Restoran Ramen Terbaik Yang Berlokasi Di Takadanobaba Shinjuku
image : jw-webmagazine.com

Restoran Ramen yang membawa napa Sapporo di Tokyo ini memang menghadirkan sebuah hidangan Ramen yang berbasis kuah Miso yang menjadi ciri khas dari Ramen Hokkaido. Selain lezat, ramen dengan kuah Miso memang dikenal menyehatkan tubuh, ramen disini sangat direkomendasikan bagi mereka yang ingin mencicipi hidangan ramen namun ingin mengkonsumsi bahan-bahan yang dapat memberikan efek kesehatan. Selain itu yang menjadi ciri khas dari Ramen jenis ini adalah, hidangan ramen akan disajikan dengan suhu yang panas, sehingga hati-hati ketika kamu ingin memakannya. Beberapa jenis sayuran akan menjadi topping untuk ramen ini.

Akses : 3 menit berjalan kaki dari Stasiun Takadanobaba
Jam Buka : 11:00AM-4:00PM, 5:00PM-10:00PM (Senin-Jumat), 11:00AM – 10:30PM (Sabtu-Minggu)
Harga : 700-900 Yen

Lokasi


Nogata Hope

5 Restoran Ramen Terbaik Yang Berlokasi Di Takadanobaba Shinjuku
image : timeout.com

Ramen Nogata Hope dibuat dengan ekstrak dari berbagai sayuran hijau, ayam dan “Taro” atau talas Jepang. Ramen Nogata Hope ini memiliki perpaduan bahan yang harmonis dan menciptakan rasa khas yang unik. Nogata Hope juga menciptakan mie mereka sendiri yang cocok dengan kuah kaldunya. Tekstur mie dari Nogata Hope juga dioptimalkan oleh para pembuatnya, sehingga ketebalannya sangat cocok dengan kombinasi kuahnya. Menurut sejumlah pengunjung yang datang, menu Tomat Ramen disini memiliki rasa khas yang unik dan juga sehat dengan tambahan daun kemangi segar dan minyak zaitun akan memberikan kamu pengalaman kuliner yang luar biasa dengan budaya barat dan timur.

Akses : 2 menit berjalan dari Stasiun Takadanobaba
Jam Buka : 11:00AM-4:00AM (Minggu-Senin)
Harga : 700-900 Yen

Lokasi


Dougen

5 Restoran Ramen Terbaik Yang Berlokasi Di Takadanobaba Shinjuku
image : tabelog.com

Jika kamu mengincar Ramen yang lebih mewah dan eksklusif, makan restoran Ramen bernama Dougen adalah pilihan tepat untukmu, harga rata-rata semangkuk Ramen disini memang sedikit lebih tinggi dari yang lain yaitu diantara 1000 hingga 1500 Yen, namun tentunya tidak seperti ramen-ramen biasanya, mereka menggunakan topping daging Wagyu A5 yang dikenal sebagai daging sapi terbaik dari Jepang. Ramen Dougen yang memiliki topping daging ini dengan kuah kaldu yang kental akan menciptakan rasa yang tidak dapat terbayangkan oleh dirimu, selain itu musik Jazz terkadang akan menemani kamu menikmati semangkuk ramen disini.

Akses : 2 menit berjalan dari Stasiun Takadanobaba
Jam Buka : 11:30AM-21:00PM (Minggu-Senin)
Harga : 1000-1500 Yen

Lokasi


Itulah 5 rekomendasi Restoran/Kedai Ramen terbaik versi Artforia yang ada di sekitar permukiman Takadanobaba di Shinjuku, Tokyo.

Source : jw-webmagazine @Hiroki Take

 Tulis Artikel

Like it? Share with your friends!

Kira Nakayama 秋本健太
Currently working at Artforia.

0 Comments

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.