Belajar Bahasa Jepang – Kesulitan dalam mempelajari bahasa Jepang adalah hal yang wajar bagi sebagian besar orang, bahasa Jepang merupakan salah satu bahasa yang cukup sulit untuk dikuasai menurut survey yang dilakukan oleh lembaga pendidikan. Namun beberapa hal-hal yang dapat mempermudah proses belajar bahasa Jepang justru terlewatkan, berikut ini Artforia akan berbagi mengenai hal-hal penting yang dapat mempermudah atau memperlancar proses belajar bahasa Jepang anda, sehingga dapat menguasai bahasa Jepang dengan jangka waktu yang tidak terlalu lama.
Simak Juga : 3 TIPS PENTING UNTUK EFISIEN DALAM MEMPELAJARI BAHASA JEPANG
Dengarkan Percakapan Dalam Bahasa Jepang Sebanyak-Banyaknya Selama 18 Bulan
Salah satu metode yang ampuh dalam mempelajari sebuah bahasa memang dengan cara mengulang secara rutin dan terus menerus hingga memori kita terbiasa, kesabaran anda akan diuji ketika mencoba untuk mengulang bahan pelajaran yang anda sedang gunakan. Menguasai sebuah bahasa asing seperti bahasa Jepang memang membutuhkan proses menghafal yang lebih ketimbang bahasa lainnya, proses mendengarkan sebuah percakapan dalam bahasa Jepang juga akan membantu melatih kemampuan kuping anda untuk membedakan setiap huruf-huruf yang dikeluarkan.
Jangan Terlalu Bergantung Pada Kursus Atau Kelas Bahasa
Materi pelajaran Bahasa sebenarnya tidak dapat dikuasai secara sempurna dalam waktu yang ditetapkan seperti pelajaran-pelajaran lainnya, oleh karena itu janganlah terlalu bergantung pada kursus atau kelas bahasa Jepang yang sedang anda ikuti, cobalah untuk melakukan improvisasi sendiri dengan melakukan belajar sendiri dari sumber internet atau membiasakan diri dengan bahasa Jepang melalui beberapa film atau musik. Guru anda tidak akan dapat memastikan seberapa lama anda bisa menguasai bahasa Jepang, semua itu tergantung dari usaha dan kemampuan yang anda lakukan dalam proses belajarnya.
Motivasi belajar menjadi hal utama yang perlu diperhatikan dalam mempelajari bahasa Jepang, anda harus termotivasi dalam mempelajari bahasa Jepang, karena jika anda tidak merasa enjoy atau semangat dalam mempelajarinya maka memori anda akan lebih sulit untuk menghafal proses belajar ini.
Fokus Pada Pola Bahasa
Kita tentunya mengetahui bila setiap bahasa memiliki tata letak penulisan dan grammar yang berbeda, khususnya dalam bahasa Jepang yang memiliki tata bahasa yang berbeda dengan kebanyakan bahasa asia lainnya, bahasa Jepang memiliki pola yang kita harus pahami terlebih dahulu sebelum mempelajarinya, jika tidak maka orang tersebut tidak akan dapat memahami bahasa Jepang secara penuh. Sehingga kita membutuhkan waktu yang banyak untuk mendengarkan dan membaca dalam bahasa Jepang.
Carilah Tutor Atau Pelatih Yang Sesuai Dengan Anda
Proses belajar memang akan lebih nyaman dan efisien jika anda memiliki tutor atau pelatih yang cocok dengan anda, bukan hal yang sepele untuk mendapatkan tutor atau pelatih yang tepat untuk anda. Cara mengajar dan sifat setiap orang berbeda sehingga mencari tutor atau pelatih untuk membantu anda dalam belajar bahasa Jepang sangatlah diperlukan, dapatkan juga pelatih atau tutor yang dapat mengerti kekurangan anda dalam bahasa Jepang sehingga pelatih tersebut dapat menekankan proses belajarnya pada titik kekurangan anda.
Source : iwillteachyoualanguage
0 Comments