Berita Anime Jepang – Sejak tahun 2010 menjadi era di mana penggemar anime menikmati layanan streaming online seperti Netflix, Crunchyroll, Amazon Prime, Hulu dan masih banyak lagi. Namun film animasi atau anime sangatlah banyak dan tidak semuanya tercover oleh layanan tersebut, masih cukup banyak beberapa judul anime bagus yang tidak hadir dalam layanan-layanan streaming populer tersebut yang tentunya menjadi hal yang terlewatkan untuk banyak penggemar anime di dunia, menyambut tahun 2020 ini tentunya beberapa judul baru hadir dan menjadi anime terbaik.
Melihat kondisi dunia yang juga tengah dilanda status gawat darurat akibat penyebaran virus Corona, Artforia kini akan membagikan beberapa judul film anime terbaik tahun 2020 yang dapat menjadi teman kamu dikala bosan melakukan isolasi diri di rumah. Berikut adalah beberapa rekomendasi anime terbaik untuk tahun 2020 versi Artforia.
Simak Juga : Serial Seven Deadly Sins Dapatkan Cerita Sekuel Baru Dan Juga Adaptasi Anime Terbaru !
Darwin’s Game
Tanggal Rilis : 3 Januari
Ini mungkin judul yang juga telah direkomendasikan banyak orang sebagai salah satu anime yang wajib di tonton pada tahun 2020, jika kamu menyukai film bergenre Thriller maka Darwin’s Game adalah tontonan anime yang cocok untuk kamu. Ceritanya berpusat pada seorang tokoh bernama Kaname Sudo yang berusia 17 tahun, kehidupannya berubah total ketika menerima undangan misterius dari teman yang baru saja meninggal, dirinya mengikuti sebuah permainan aneh yang di sebut Game Darwin, para peserta yang ikut dipaksa saling bertarung satu sama lain tanpa ada bantuan dari dunia luar.
Kaname harus mengandalkan akalnya dan tekatnya untuk bertahan hidup sambil mencari cara untuk dapat melarikan diri dari mimpi buruk tersebut. Film anime yang diadaptasi dari manga ciptaan Kaname Sudo ini memang sukses hadir membawa suasana ketegangan yang misterius untuk semua pembaca dan penontonnya.
Tersedia : Crunchyroll, Funimation
Somali and the Forest Spirit
Tanggal Rilis : 9 Januari
Jika selera kamu lebih mengarah ke animasi-animasi seperti Studio Ghibli daripada anime-anime yang mengutamakan kekerasan dan konten eksplisit maka “Somalia and the Forest Spirit” adalah pilihan yang sempurna. Anime ini akan membawa kamu ke dalam cerita dunia sihir yang dihuni oleh roh, goblin, dan segala macam mahkluk unik. Serial ini menceritakan perjalanan seorang anak yang melindungi hutan dan rekan-rekannya, seorang anak bernama Somali.
Bersama-sama mereka melakukan pencarian rumah untuk Somalia yang merupakan ras terakhir dari manusia, yang diambang kepunahan berabad-abad yang lalu. Jalur ceritanya bisa dibilang mirip seperti Alphonse dan Edward Elric dari Fullmetal Alchemist, tetapi bedanya mereka mencari rumah baru untuk mendapatkan keselamatan dari dunia yang bahaya. Dengan gaya animasi yang indah, dan sedikit humor-humor ringan dan cerita yang emosional yang tulus membuat film Somali and the Forest Spirit adalah dongeng yang sempurna untuk mengisi waktu kejenuhanmu dirumah.
Tersedia : Crunchyroll
In/Spectre
Tanggal Rilis : 11 Januari
Seri misteri supernatural dalah dunia film anime sangatlah langka, sehingga kehadiran In/Spectre adalah sesuatu yang jarang terjadi dalam film anime. Film ini diadaptasi dari sebuah serial novel karya Kyo Shirodaira, mengkisahkan seorang tokoh utama bernama Iwanaga Kotoko yang berusia 15 tahun, seorang mahasiswa yang kemudian dianugerahi sebagai “Dewi Kebijaksanaan” dari dunia roh dengan mengorbankan kaki kiri dan mata kanannya. Kemudian dirinya ditugaskan sebagai perantara antara dunia manusia dan roh, Kotoko bertugas untuk menyelesaikan perselisihan dan perbedaan di antar kedua dunia tersebut.
Di rumah sakit setempat, Kotoko mendekati Kurou Sakuragawa yang merupakan seorang mahasiswa yang memiliki hubungan serius dengan dirinya namun berakhir dengan putus cinta. Kotoko memendam perasaan padanya dan sekaligus mencurigai sesuatu yang supernatural bersembunyi di dalam dirinya, sehingga dia meminta bantuan Kurou dalam melakukan tugas spritualnya tersebut.
Tersedia : Crunchyroll
Keep your Hands off Eizouken!
Tanggal Rilis : 5 Januari
Berdasarkan dari serial manga besutan Sumito Owara dengan judul yang sama yaitu “Keep your Hands off Eizouken!”, menceritakan murid-murid sekolah menengah bernama Midori dan teman-temannya yaitu Sayaka dan Tsubame. Mereka bertiga berusaha untuk mendirikan sebuah klub anime di kampus sekolah mereka berada dan juga memproduksi film animasi mereka sendiri. Serial anime ini menyuguhkan komedi-komedi harian dan gambaran ambisius tentang para pemuda yang serius dalam dunia animasi. Film ini dijamin dapat membuat penonton yang paling berwajah batu dapat menyeringai lebar, ini adalah film animasi yang ditangani oleh animasi Masaaki Yuasa (Devilman Crybaby, Ping Pong the Animasi, dll). Ditambah dengan judul yang cukup lucu tersebut akan membuat kamu penasaran untuk segera menontonnya!.
Tersedia : Crunchyroll
Itulah beberapa rekomendasi Artforia untuk serial-serial anime di awal tahun 2020 dan semoga dapat menemani waktu-waktu isolasi diri kamu karena penyebaran virus Corona yang mulai membesar di Indonesia saat ini, Stay safe everyone! dan jangan lupa patuhi peraturan yang ada dan selalu jaga kebersihan.
0 Comments